Tuesday, April 24, 2012

Berhentinya Google Sync Pada Blackberry

Posted by Unknown on Tuesday, April 24, 2012


INFOINDOS - Berhentinya Google Sync Pada Blackberry. Kemungkinan mulai 01/06/2012, Google Sync sudah tidak tersedia lagi untuk diunduh di toko aplikasi online Blackberry App World. Ini karena dari pihak Google sendiri segera memberhentikan pengembangan aplikasi Google Sync pada Blackberry.

Kegunaan Google Sync pada Blackberry sendiri sebenarnya untuk mensinkronisasi daftar kontak, jadwal, dan pesan yang ada pada Blackberry ke akun Google. Namun Google Sync banyak digunakan penggunamya untuk melakukan backup daftar kontak yang berguna bila Blackberry yang digunakan mengalami kerusakan, hilang atau berganti perangkat Blackberry baru.

Bagi pengguna Blackberry yang sudah meng-install Google Sync, mereka tetap bisa menggunakannya. Namun, tidak akan ada update fitur atau layanan baru. Dengan adanya pemberhentian ini, Google menyarankan pengguna Blackberry beralih menggunakan Google Apps Connector. Sebuah aplikasi yang dapat mensinkronisasi email, kalender dan kontak melalui satu layanan.

Informasi selengkapnya silakan kunjungi Google Official Blog.

Artikel Berhentinya Google Sync Pada Blackberry ditulis oleh INFOINDOS.

Previous
« Prev Post